Optimasi
Seoptimasi: Cara Menghentikan Traffic dan Komentar Spam

Cara Menghentikan Traffic dan Komentar Spam

Jangan kira traffic yang anda dapatkan sekarang ini pada Overview Stat Blog anda adalah Daftar kunjungan lalu lintas alami dari beberapa search engine top.saat ini anda harus lebih waspada terhadap lalu lintas yang terjadi terhadap blog anda,begitu juga terhadap komentar Spam yang biasanya susah dilarang untuk menghinggapi kolom komentar anda.

Apa resikonya jika kedua hal tersebut ada pada blog anda,tentunya minimal akan mengurangi "Trust" sebelum blog anda nantinya akan diberi garis "Police Line" sebagai TKP dan Restricted Area agar tidak bisa dimasuki oleh siapapun lagi oleh Search Engine Google melalui binatang peliharaannya yaitu si Penguin dan Panda Algoritm.

Cara Menghentikan Traffic dan Komentar Spam

Spam Traffic dan komentar Spam

Darimanakah Spam Traffic tersebut berasal?

Spam Traffic berasal dari Situs atau blog Spam yang pernah anda datangi,atau situs spam tersebut mendapati URL anda saat berkunjung pada beberapasitus dan blog yang terkait dan berhubungan dengan Spam dan Spammer.biasanya URL anda masuk dan terjaring dalam notifikasi Traffic mereka,hingga dengan mudah mereka (Spam dan Spammer) mengakses sebuah kunjungan otomatis ke blog anda dengan berbagai motif,bisa saja hanya sekedar berkunjung,akan tetapi bagaimana kalau mereka mencuri traffic yang seharusnya menjadi milik blog anda.dan berbagai kemungkinan yang dapat merugikan blog anda lainnya,yang paling parah adalah blog anda juga akan di cap sebagai Spam dan kemudian Pantat blog anda akan di tendang kedalam Sandbox.bagaimana tidak,karena dalam pandangan kacamata Spiderbot konten anda berisi kegiatan spam walau hal tersebut tidak anda ketahui dan tidak sengaja.

Traffic Blog SEOptimasi



Gambar diatas adalah Overview Traffic yang terjadi pada blog saya dan tidak terdapat spam,pada blog anda bisa saja traffic tersebut berbentuk www.google.co.jt atau www.seokutubusuk.com atau juga www.goyang-onta.co.uk yang sebenarnya adalah kunjungan otomatis dari website Spam bertopengkan Dewa (Caca Handika,ref.).

Jika blog anda kedatangan tamu URL yang kelihatan mencurigakan,segeralah periksa kredibilitas URL tersebut,apakah benar-benar berasal dari website atau blog "Waras" atau "Edan".ketimbang anda acuh dan nantinya akan merugikan blog anda.karena jika anda kurang perhatian maka resiko yang akan diterima terlalu merugikan dibanding harga sebuah waktu yang telah kita habiskan untuk membuat blog dan mengoptimasinya.yang terbanyak mengalami kejadian seperti ini adalah blog yang terhitunga baru,rata-rata pada umur blog dibawah 14 bulan.

Bagaimana cara mengenali dengan pasti bahwa URL tetrsebut adalah dari situs Spam?

1. Biasanya URL situs tersebut berada pada urutan teratas Top Traffic Source pada Blog Traffic Overview anda.
2. Jika URL tersebut di klik,maka akan mengarah kepada sebuah situs Judi,Porno,Link Farm,Jasa,Obat,Viagra,Jasa backlink dan sebagainya.
3. Kebanyakan dari mereka akan meninggalkan Backlink berupa Anchor teks pada kolom komentar yang begitu di klik mengarah pada eCommerce Shop ilegal dan ilegal Submission.bahkan sampai ada yang begitu mengklik,Traffic blog anda akan langsung ludes amblas.

Atau anda bisa memeriksa URL yang mencurigakan tersebut secara Online pada situs ScanURL.Net Anti URL Spam,Malware,Phising dan lain-lain.

Masukkan URL Situs yang dicurigai sebagai SPAM / Check This URL



Kemudian akan muncul result seperti ini


- Google Safe Browsing maksudnya adalah Google Menyatakan tidak ada tindakan yang di anggap Spam
- Phising Tank Maksudnya Bahwa Situs bebas dari bentuk Phising 
- Web Of Trust (WOT) Maksudnya bahwa situs tersebut terpercaya oleh Search Engine

Lalu apa yang harus dilakukan jika menerima Spam Traffic?

1. Cari tahu darimana URL tersebut berasal,jika memang URL tersebut adalah dari situs Spam,Srgera laporkan kepada pihak google.atau pihak pengembang blog anda lainnya.
2. Jika mereka membuat Backlink berupa anchor teks atau link hidup pada kolom komentar,maka tandai sebagai spam dan simpan pada menu kolom Comment-Spam,tapi jangan menghapusnya,agar setiap Spiderbot yang merayapi blog anda tahu bahwa si "DIA" adalah Spam.
3. Pasang Jimat Penangkal M'bah Brojo anti Spam dengan jQuery rel="nofollow" untuk link spam yang berada pada komentar.jika anda kurang paham membuatnya,anda bisa menemukan jQuery Anti Spam pada postingan saya yang telah lalu,Klik saja link ini http://seoptimasi.blogspot.com/2013/02/cara-menghilangkan-spam-link-di-kolom.html agar kolom komentar anda aman dari Hama "Spam" Wereng tersebut.

Mencegah lebih baik daripada Mengobati

Sebelum anda Terkena Spam traffic dan Komentar Spam,sebaiknya lakukan penanggulangan utuk pencegahan,

hal-hal yang perlu anda lakukan adalah berupa kegiatan Framework dan hal lainnya yang saya kira akan mudah dimengerti,diantaranya,

1. Jangan Posting atau meninggalkan URL anda ke sembarangan tempat dengan mengikutkannya ke berbagai Submission atau tukar link otomatis atau juga pada situs traffic berbayar,apalagi yang gratisan.
2. Jangan daftarkan blog anda pada kegiatan SEO yang tidak jelas Juntrungannya.
3. Pelihara Kolom komentar blog anda
4. Pasang Moderasi dan Kode CAPTCHA agar setiap Komentar akan terlebih dahulu dapat anda seleksi sebelum diterbitkan.

Jenis Komentar Spam untuk Algoritma Penguin yang Update April ini bukan hanya Tentang sebuah link yang ditinggalkan berbentuk Anchor atau link hidup,tetapi juga sebuah komentar pendek yang tidak berhubungan sama sekali atau tidak relevan dengan isi posting yang anda tulis.Contohnya :

- Artikel yang sangat menarik gan,di tunggu kunjungan baliknya
- Posting yang sangat menarik
- Mantap gan
- terima kasih gan sudah berbagi
- dan sejenisnya.

Dan pada ahirnya saya berharap agar kita sama-sama menjaga keharmonisan ber-blogger ria tanpa merugikan pihak manapun demi mencapai keuntungan pribadi,karena sebagian blog yang ada di jagat raya ini mempunyai tujuan mulia,yakni agar dapat menghasilkan uang demi menghidupi keluarga yang Sakinah Mawaddah dan Warohmah,bahkan adapula dengan tujuan yang jauh melebihi apa yang kita bayangkan,yaitu agar kehidupan anak yatim piatu pada suatu panti asuhan dapat terangkat dimata pemerintahan.

Tolong Hentikan Tindakan Spam dan Spammer.Semoga Blogger Indonesia terus berjaya.

Berikut Penjelasan dari Matt Cutts tentang Spam yang ada pada Blog dan menghentikannya


3 komentar :

  1. mau tanya gan, saya mendapati beberapa situs dan url perujuk pada blog saya, dulu seinget saya juga pernah daftar di linkcollider, namun udah saya hapus situs saya di situ. ada solusi gak gan dengan situs dan url perujuk tersebut?
    terima kasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. terima kasih sebelumnya atas pertanyaan anda.

      setahu saya linkcollider adalah sebuah website yang mengorganisir traffic dari sosial media,facebook,twitter dll bagi setiap user yang mendaftar.sehingga blog anda akan selalu kedatangan pengunjung secara gratis.namun hal demikian tidak lah natural,walaupun prosesinya masih di anggap legal oleh beberapa search engine,google,yahoo dan bing.

      yang jadi permasalahan adalah jika pengunjung terbanyak anda berasal dari perantara traffic linkcollider dibanding pengunjung organik maka saya kawatir blog anda akan di cap sebagai SPAM.

      namun linkcollider sampai saat ini bukanlah SPAM.namun saran saya anda lebih baik waspada.karena algoritma terus bergulir.jika anda ingin menghntikan traffic dari linkcollider tersebut anda bisa menggunakan kode "javascript".dan untuk kode tersebut anda bisa mendapatkannya pada salah satu postingan saya yang berjudul "Cara Mencegah dan Menghentikan Spam Traffic di Blog". anda tinggal menuliskannya pada markah pencarian diatas dengan heading "Cari Artikel SEO Lainnya".

      Jika masih kurang puas dengan jawaban saya maka silahkan anda tanyakan kembali,salah satu author dari kami selalu siap menjawab pertanyaan,komplain dan saran.

      terima kasih atas kunjungan anda,wassalam.

      Hapus
  2. itu kalau contoh di atas aman , tapi ga dilihatin foto untuk sumber lalu lintas nya bos, dan kasi hcontohnya dong situs perujuk spam nya, makasih

    BalasHapus

Yuk ! Kita budayakan relevansi berkomentar dan tidak membuat SPAM